Assalamu'alaikum Wr. Wb. ----- SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI GUGUSDEPAN 1303.10-101 / 1303.10.102 PANGKALAN SMP ISLAM WATULIMO ----- Semoga Bermanfaat Untuk Kita Semua!

Sunday 12 January 2020

Sunday, January 12, 2020

Ceritaku : (Jum'at, 10 Januari 2020)

Sinar mentari pagi, menerobos di celah-celah jendela kamarku. Sinar terang itu bersamaan dengan panggilan dari ibuku hingga aku terbangun. 

Meskipun rasanya berat untuk membuka mata dan meninggalkan tempat merajut mimpi, aku tetap berusaha bangun. 

Langkahku gontai menuju kamar mandi. Namun, seketika rasa kantukku hilang saat melihat jam menunjukkan pukul 06.30 WIB. 

Dengan cepat bak kancil berlari, aku segera bersiap tanpa mandi. Saat aku mempersiapkan buku yang aku perlukan, aku menyadari bahwa ada tugas sekolah yang belum ku selesaikan.

Jantung berdebar keras dan kaki bergetar itulah yang aku rasakan. Aku segera mengerjakan tugas sekolah sebisanya walaupun aku tau itu pasti salah. 

Setelah, selesai menyelesaikan tugas, kemudian orang tuaku meminta agar sarapan dahulu supaya fokus dalam belajar.

Sesudahnya, aku langsung berangkat sekolah dengan di antar oleh ayahku. Beruntung, jalan dari rumah ke sekolahku cukup dekat sekitar 5 menit. Sepanjang jalan rasa takut menghantuiku. 

Setibanya, aku di sekolah semua temanku memandangku dengan wajah geram, aku sangat terkejut saat melihat guruku sudah duduk dengan rapi di meja guru. 

Sudah terbayang di benakku bahwa. Aku akan dihukum. Aku kumpulkan rasa keberanian dan akupun masuk ke dalam kelas dengan diawali ucapan salam. 

Ternyata, bayanganku salah,guruku memaafkanku karena, baru sekali itu aku terlambat. Walau tidak di hukum namun aku tetap mendapat teguran. 

Aku simak dengan saksama apa yang di ungkapkan . Akupun menyadari, bajwa tidur terlalu malam tidak baik untuk anak seusiaku.


Pesanku :
Jangan tidur terlalu larut, selain bahaya bagi kesehatan namun juga menimbulkan terlambat saat pergi ke sekolah. Tidurlah tepat waktu dan kerjakan tugas sekolah tepat waktu demi kebaikanmu sendiri


Author : Amelia Yulike Prameswari

Silahkan Baca Juga Materi Di Bawah ini !

"Orang yang bahagia itu akan selalu menyediakan waktu untuk membaca karena membaca itu sumber hikmah; menyediakan waktu tertawa karena tertawa itu musiknya jiwa; menyediakan waktu untuk berpikir karena berpikir itu pokok kemajuan; menyediakan waktu untuk beramal karena beramal itu pangkal kejayaan; menyediakan waktu untuk bersenda-gurau karena bersenda itu akan membuat muda selalu; dan menyediakan waktu beribadah karena beribadah itu adalah ibu dari segala ketenangan jiwa."
----------------
(Kata Mutiara, Anonim)